TERNATE (Hidayatullahmalut.or.id)--Ketua Umum Pengurus Pusat (PP) Muslimat Hidayatullah (Mushida), Ustadza Hani Akbar, S.Sos.I hadir secara daring membersamai Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) Mushida Maluku Utara sekaligus membuka acara tersebut pada Sabtu, 22 Rajab 1445 H (3/2/2024).
Dalam sambutannya, Ustz. Hani menekankan pentingnya terus melakukan pembenahan sebagai ikhtiar untuk melakukan perbaikan.
"Upaya pembenahan ke dalam terus dilakukan sebagai ikhtiar untuk melakukan perbaikan," kata Ustz. Hani.
Ia juga menekankan tentang prinsip kepemimpinan imamah jama'ah menjadi landasan dalam mengemban amanah di struktur Mushida di wilayah hingga ke pusat secara nasional.
Dalam kaitan ini, lanjut Ustz. Hani, Mushida sebagai organisasi pendukung telah berusaha untuk memperbaiki standar organisasi sesuai standar manajemen profetik-profesional.
Standar manajemen itu diterapkan di dalam merumuskan ormas berbasis kader dan kepemimpinan yang tertuang dalam PDO, PO, Susduk, dan kebijakan-kebijakan lainnya sebagai penuntun dan arah bagi pengurus dalam menjalankan gerak organisasi.
Masih dalam sambutannya, kata Ustz. Hani salah satu yang patut disyukuri adalah dengan hadirnya buku Jatidiri Hidayatullah.
Menurutnya, hadirnya buku ini sebagai upaya agar tidak terjadi bias terhadap keinginan pendiri Hidayatullah Allahuyarham Ust. H. Abdullah Said dalam mencetak individu sebagaimana diharapkan.
Karena itu, setiap kader, pengurus dan anggota Muslimat Hidayatullah di Wilayah harus menguatkan konsolidasi Jatidiri, Organisasi dan Wawasan untuk terwujudnya Standarisasi, Sentralisasi dan Itegrasi secara sistemik.
Pada kesempatan yang sama, Ketua Pengurus Wilayah (PW) Mushida Maluku Utara, Ustz. Fadilah A. Radjak menyampaikan apresiasi kepada jajaran Pengurus PW, Pengurus Daerah dan hadirin tamu undangan, tak terkecuali panitia acara yang luar biasa mempersiapkan segala hal untuk suksesnya acara Rakerwil tersebut.
Ia juga menyampaikan dalam sambutannya, bahwa kegiatan Rapat Kerja Wilayah (Raker) Mushida Maluku Utara ini pada intinya adalah dalam rangka mengevaluasi seluruh kinerja dan program kegiatan pada tahun lalu 2023 dan melanjutkan program yang belum terrealisasi sebelumnya serta merumuskan program-program terbaru pada tahun 2024 ini.
"Dalam Rakerwil ini pada intinya adalah kita akan megevaluasi seluruh kinerja dan program kegiatan pada tahun lalu dan merumuskan program-program terbaru pada tahun 2024 ini," kata Ustz. Fadhilah.
Ia menambahkan, Rakerwil juga sebagai pengukuran sejauh mana progres capaian realisasi program-program yang telah ditetapkan pada tahun sebelumnya.
"Apabila program-program tersebut dapat mencapai target dan berhasil terrealisasi 100 persen. Maka kita harus bersyukur dengan terus tingkatkan doa dan ikhtiar kinerja organisasi.
Namun apabila program tersebut belum mencapai target, maka kita harus perbanyak istighfar, menganalisa kendala-kendala apa yang menjadi hambatan dan terus mencari solusi terbaik agar progres kesuksesan bisa tercapai," Tandasnya.
Lanjutnya, sehingga rumusan program-program lanjutan di tahun 2024 ini dapat terukur, terhitung dan terarah dengan baik secara maksimal, efektif dan efisien.
Kegiatan Rakerwil ini diselenggarakan di lingkungan Kampus Putri, Kalumata Puncak yang dihadiri secara daring (online) oleh Ketua Umum (Ketum) Mushida Pusat, Ustz. Hani Akbar, S.Sos.I.
Turut hadir Ketua Majelis Murabbiyah Wilayah (MMW), Ustz. Faridha A. Radjak, M.Pd, seluruh jajaran Pengurus PW Mushida Maluku Utara, Pengurus Daerah (PD) Mushida se-Maluku Utara, mitra amal usaha BMH, Kampus Madya dan para tamu undangan.*/Admin