SUBAIM (Hidayatullahmallut.or.id)-- Sebnyak 51 santri Pondok Pesantren Bina Salam, Hidayatullah Subaim, Wasile mengikuti kegiatan PORSAHID (Pekan Olahraga dan Seni Santri Hidayatullah) pada 25-31 Desember 2023.
Acara digelar di lingkungan kampus Pesantren Andalan Subaim ini menghadirkan beragam program kegiatan perlombaan.
Menurut Mudir atau Musyrif Pondok, Ust. Zainuddin Boleu, kegiatan ini dilakukan setiap tahun setelah semester.
"Ini adalah kegiatan rutin setiap tahun kami lakukan setelah selesai ujian semester. Selain melatih skill/keterampilan anak-anak santri, juga menguatkan ukhuwwah, keakraban antar santri dan menjadi refreshing bagi mereka setelah 6 bulan fokus belajar," ujar Zain, biasa beliau disapa.
Ia menambahkan, acara ini juga merupakan acuan tolak ukur pengembangan potensi diri mereka para santri, karena mereka mempunyai kelebihan potensi diri di bidang olahraga maupun seni.
Adapun bebrapa mata perlombaan di kegiatan PORSAHID ini, antara lain: Lomba sepak bola, cerdas cermat, pidato tiga bahasa. Dan menariknya, ada juga perlombaan memasak yang jarak dilombakan oleh para santri putra.
"Alhamdulillah, kegiatan berjalan dengan lancar. Semua santri antusias mengikutinya dan harapnnya, semoga mereka tetap semangat dalam belajar dan melatih diri dengan program-program pengembangan skill keterampilan," Tutur Zain.
Kegiatan selama satu pekan tersebut diakhiri dengan pembagian hadiah untuk para juara. Semoga Pondok Pesantren Bina Salam semakin maju dan berkembang. Aamiin*/Admin